peruat sinergi UNU Pasuruan & LTMNU Pasuruan
|

PCNU-LTMNU dan UNU Pasuruan Perkuat Sinergitas dalam Pemahaman Mahasiswa Tentang Kemasjidan dan Masjid Digital

Pasuruan, PCNU-LTMNU dan UNU Pasuruan bersinergi. Laksanakan pertemuan di Gedung Rektorat lt.3 senin, 11 Desember 2023 dengan dihadiri, Pimpinan UNU Pasuruan, Sekretaris PCNU Kab. Pasuruan, Ketua PCLTMNU Kab. Pasuruan, Para Kaprodi dan bidang kerjasama CIA.

Kegiatan tersebut membahas suksesi program LTMNU (lembaga Ta’mir masjid NU Kab. Pasuruan) yaitu Mahasiswa masuk masjid, beberapa yang akan dilakukan adalah kegiatan kegiatan Ilmiah, penguatan pemahaman mahasiswa tentang kemasjidan dan masjid digital. Hal ini gayung bersambut sesuai Branding UNU Pasuruan sebagai Universitas Teknologi yang akan berdampak luas untuk segala lapisan masyarakat, serta memperkuat nilai-nilai kepesantrenan, bentuk kerja sama ini akan berdampak manfaat bagi LTMNU, PCNU, serta UNU Pasuruan. (Arga)

editor: azis

Similar Posts